Senin, 21 Mei 2018

Petrus Berkhotbah
Kisah Para Rasul 2:14-42 (ILT3)
14 Namun Petrus, sambil berdiri bersama kesebelas rasul, ia mengangkat suaranya dan berkata kepada mereka, “Hai para pria, hai orang-orang Yahudi dan semua orang yang tinggal di Yerusalem, biarlah ini menjadi hal yang diketahui oleh kamu, dan dengarkanlah perkataanku.
15 Sebab, orang-orang ini tidaklah mabuk seperti yang kamu sangka, karena sekarang hari baru jam ketiga.
16 Namun inilah yang telah dikatakan oleh Nabi Yoel:
17 Dan akan terjadi pada hari-hari terakhir, Elohim berfirman, Aku akan mencurahkan dari Roh-Ku ke atas semua daging, maka anak-anak lelakimu dan anak-anak perempuanmu akan bernubuat, dan teruna-terunamu akan melihat penglihatan, dan para tua-tuamu akan dimimpikan mimpi-mimpi;
18 bahkan, Aku pun akan mencurahkan dari Roh-Ku ke atas hamba-hamba-Ku laki-laki dan ke atas hamba-hamba-Ku perempuan pada hari-hari itu, dan mereka akan bernubuat.
19 Dan Aku akan memberikan keajaiban-keajaiban di langit, di atas, dan tanda-tanda di bumi, di bawah: darah dan api dan kabut asap.
20 Matahari akan berubah menjadi gelap dan bulan menjadi darah, sebelum hari YAHWEH yang besar dan mulia itu datang.
21 Dan akan terjadi, setiap orang yang memanggil Nama YAHWEH, dia akan diselamatkan.
22 Hai para pria, hai orang-orang Israel, dengarkanlah perkataan ini: YESHUA Orang Nazaret, seorang dari antara kamu yang telah direstui Elohim, melalui mukjizat-mukjizat dan keajaiban-keajaiban dan tanda-tanda yang telah Elohim lakukan melalui Dia di tengah-tengah kamu, sebagaimana pula yang telah kamu sendiri ketahui,
23 Dialah yang ditentukan melalui rencana dan pra pengetahuan Elohim sebagai orang yang diserahkan; kamu telah membunuh-Nya ketika menangkap melalui tangan-tangan durhaka seraya menyalibkan-Nya,
24 yang telah Elohim bangkitkan dengan menyingkirkan penderitaan maut, karena tidaklah mungkin Dia dicengkeram olehnya.
25 Sebab, Daud berkata tentang Dia: Aku senantiasa mengangankan YAHWEH ada di hadapanku; karena Dia ada di sebelah kananku, aku tidak akan tergoyahkan.
26 Sebab itu hatiku bersukacita dan lidahku bersukaria, bahkan tubuhku akan diam dengan tenteram;
27 karena Engkau tidak akan meninggalkan jiwaku dalam alam maut, Engkau tidak akan membiarkan orang kudus-Mu melihat kebinasaan.
28 Engkau memberitahukan kepadaku jalan kehidupan, Engkau memenuhi aku dengan kesukaan di hadirat-Mu.
29 Hai para pria, hai saudara-saudara, sungguh berkenan untuk mengatakan dengan terus terang kepada kamu mengenai leluhur kita, Daud, bahwa dia pun telah mati dan dikuburkan, bahkan kuburannya ada di antara kita sampai hari ini.
30 Oleh sebab itu, karena keberadaannya sebagai nabi dan karena mengetahui bahwa Elohim telah berikrar dengan sumpah kepadanya untuk membangkitkan HaMashiakh dari benih pinggangnya secara daging agar duduk di atas takhtanya,
31 maka sambil melihat sebelumnya, dia berbicara mengenai kebangkitan haMashiakh, bahwa jiwa-Nya tidak akan diserahkan ke dalam alam maut, demikian pula daging-Nya tidak akan melihat kebinasaan.
32 Inilah YESHUA yang telah Elohim bangkitkan; mengenai Dia, kami semua adalah saksi-saksi.
33 Oleh karena itu, setelah ditinggikan di sebelah kanan Elohim, dan karena menerima janji Roh Kudus dari Bapa, Dia mencurahkan hal ini, yaitu apa yang sedang kamu lihat dan dengar sekarang.
34 Sebab Daud tidaklah naik ke surga, melainkan dia sendiri berkata: YAHWEH telah berfirman kepada Tuhanku: Duduklah di sebelah kanan-Ku,
35 sampai Aku membuat musuh-musuh-Mu menjadi tumpuan kaki-Mu.
36 Oleh sebab itu, biarlah seluruh keluarga Israel mengetahui dengan pasti, bahwa Elohim telah menjadikan Dia, baik selaku Tuhan maupun HaMashiakh; inilah YESHUA yang telah kamu salibkan.”
37 Dan, setelah mendengarkan, mereka tertusuk dalam hati, lalu berkata kepada Petrus dan rasul-rasul lainnya, “Hai para pria, saudara-saudara, kami harus melakukan apa?”
38 Dan Petrus menjawab kepada mereka, “Bertobatlah, dan biarlah masing-masing kamu dibaptiskan atas Nama YESHUA HaMashiakh untuk penghapusan dosa-dosa, dan kamu akan menerima karunia Roh Kudus.
39 Sebab janji ini adalah bagimu dan anak-anakmu, bahkan bagi semua orang yang masih jauh, yaitu sebanyak yang YAHWEH, Elohim kita, akan memanggilnya.”
40 Lalu dengan banyak perkataan lainnya, dia bersaksi dan menasihati terus-menerus, sambil mengatakan, “Biarlah kamu diselamatkan dari generasi yang bengkok ini.”
41 Kemudian sesungguhnya, mereka yang menyambut gembira perkataannya itu, mereka dibaptiskan; dan pada hari itu kira-kira tiga ribu jiwa telah ditambahkan.
42 Dan mereka hidup dengan terus bertekun dalam pengajaran para rasul, dan dalam persekutuan, dan dalam pemecahan roti, dan dalam doa.

Catatan Ahok : @angcinhok
Roh Kudus yang dari pada TUHAN turun ke para rasul yang bersama Yesus.
Dan salah satu dari mereke, yakni Petrus maju dan bersaksi tentang Yesus. Dan dari sana banyak yang bertobat dan percaya pada Yesus. Karena mereka semuanya tau dan mau untuk mengambil sikap untuk bertobat dan percaya pada Yesus.
Kenapa harus percaya pada Yesus?
Karena DIA adalah jalan dan keselamatan dan hidup.
Yohanes 14:6 (ILT3)  YESHUA berkata kepadanya, “Akulah jalan, dan kebenaran, dan hidup. Tidak seorang pun datang kepada Bapa jika tidak melalui Aku.”
Artinya Dia yang berasal dari surga. Dan hanya Dia yang tau jalan menuju surga.
Apa yang harus dilakukan seteleh percaya?
Setelah percaya kepada Yesus, kita harus memikul salib kita sendiri. Yaitu melakukan kebaikan. Kebaikan adalah buah dari percayaan dan meneladani pelayanan Yesus. Jika hanya melakukan kebaikan sebanyak apapun. Tidak bisa membawa seseorang menuju surga. Sama hanya punya uang, kalau tidak tau arah jalan ke tempat yang dituju akan nyasar tidak tau kemana. Jika kamu mau ke Bagan Siapi-Api, kamu harus cari tau dari orang yang berasal dari sana atau supir yang biasa bolak-balik ke Bagan Siapi-Api agar kamu tidak tersesat. Berbuat kebaikan bagaikan uang yang kamu tabung untuk menuju ke sana.
Jika hanya berbuat kebaikan, kamu tidak tau tujuan. Maka kamu tidak akan sampai tempat yang kamu tuju.
Hanya Yesus yang mengalami lahir dari Roh Kudus tanpa hubungan intim manusia dengan manusia. Yang mengalami pertumbuhan dan tidak melakukan dosa. Karena Dia berasal dari BAPA yang bertahta dalam Kerajaan Surga. Dan Yesus berkenan dihadapan Bapa karena melakukan sesuai dengan Firman Bapa di surga yakni YAHWEH Tuhan pencipta langit dan bumi.
Yesus disalibkan, bangkit dan naik ke sorga menyediakan tempat bagi kita orang yang mau percaya kepada-Nya dan melakukan firman Tuhan yakni kebaikan bagi sesama kita. Menjauhi larangan Tuhan. Dan tiap hari bersyukur dan memuliakan Tuhan YAHWEH. Mengakui dosa dan bertobat tiap hari.
Jika anda belum percaya, kiranya Roh Kudus yang sudah ada dalam diri kamu. Mengerakan hati kamu sekalian untuk percaya dan menerima Yesus sebagai juruselamat yang dari pada TUHAN YAHWEH. TUHAN pencipta langit dan bumi.
Yang sampai sekarang masih bersama-sama dengan orang yang percaya kepada-Nya. Yakni dalam hati dan pikiran orang yang menerima Yesus dan mempercayai-Nya. Serta melakukan teladan yang Dia buat selama hidup-Nya di dunia. Yaitu kasih agape yang tanpa mengharapan balasan.





Sekat Kamar Mandi & Sekat Toilet

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.