Impian Yang Dikabulkan

Nama saya Ang Cin Hok dan biasanya dipanggil Ahok. Nama saya berarti Berkat yang terus Maju. Nama saya berasal dari Bahasa Hokkian. Kata Cin yang berarti Maju, dan Hok yang berarti Berkat. Saya terlahir dari keluarga besar dengan delapan ( 8 ) bersaudara. Waktu kecil, saya tidak bisa merasakan apa yang dirasakan anak orang kaya. Baik kasih sayang maupun keuangan yang berkecukupan. Salah satu penyebab pertengkaran di keluarga besar kami adalah soal uang. Karena banyaknya anak, kebutuhan hidup menjadi sangat besar. Sedang ayah saya hanyalah seorang nelayan yang bekerja pada tauke nya. Penghasilannya tidaklah begitu cukup untuk memenuhi kebutuhan keluarga besar kami.

Di sini saya belajar satu hal :
Membangun sebuah keluarga harmonis harus bisa mengontrol angka kelahiran dalam keluarga. Agar kebutuhan semua anggota keluarga bisa terpenuhi.  Jadi, keluarga yang bahagia adalah keluarga yang direncanakan dengan baik dan matang agar kebutuhan semua anggota terpenuhi dengan cukup.
#AngCinHok

Setelah menyelesaikan Sekolah Menengah Atas ( SMA ) jurusan Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA ). Dari Tanjungbalai Asahan ( Sumatera Utara ) saya pergi ke Medan dan mulai bekerja. Beberapa waktu ikut Koko Pertama saya, lalu melamar kerja di bagian kasir di minimarket di dekat rukan sewaan Kakak Pertama saya. Sekita enam ( 6 ) bulan bekerja di minimarket. Saya mendengarkan saran Koko Pertama saya untuk menjadi sales ataupun marketing. Saya mulai mencari pekerjaan dan menemukan pekerjaan marketing di showroom sepeda motor. Selama setahun di sini, saya banyak belajar.

Di sini saya belajar beberapa hal :

Menjadi pria harus bisa cepat beradaptasi dan bekerja dengan giat. #AngCinHok

Jangan pernah bekerja di bawah orang yang tidak berpendidikan dan berwawasan luas. #AngCinHok

Lihatlah pergaulan orang dimana anda akan bekerja, karena dari sanalah anda akan tau. Bagaimana sikapnya dan etikanya bertutur kata di saat yang paling tidak menyenangkan. #AngCinHok

Pelayanan kepada pelanggan ataupun customer harus dengan segenap hati. Karena dari sanalah promosi yang lebih besar akan mendatangkan keuntungan besar bagi diri sendiri bahkan perusahaan. #AngCinHok

Menganggap tempat dimana saya bekerja sebagai perusahaan milik sendiri, maka akan memaksimalkan usaha untuk mendatangkan untung bagi perusahaan dan kepuasan customer. #AngCinHok

Setelah setahun lebih, saya pun sambil mencari pekerjaan lain yang lebih pospek ke depan. Dan akhirnya saya pun diterima di perusahaan property. Kerja beberapa waktu saya pun berhasil menjual seunit demi seunit rumah baik second maupun baru. Karena prinsip saya bekerja, saya akan belajar dari orang terbaik. Memiliki pengalaman dan keahlian yang patut saya tiru. Di sini saya ketemu seorang managar wanita yang cantik dan bijak. Beliau berusia diatas saya. Dan saya sangat kagum dan banyak belajar dari beliau soal menjual rumah. Saya tidak malu bertanya, jika saya tidak tau. Dan saya akan cari tau sampai saya benar-benar tau, untuk sesuatu yang benar-benar saya ingin pelajari. Akhirnya saya bisa menyusul penjualan managar saya. Setelah setahun lebih bekerja di sini, saya mulai kepikiran ingin membuka sendiri. Namun saya gagal setalah mencobanya. Beberapa waktu, sekitar enam ( 6 ) bulan. Teman yang pernah sekerja dengan saya diproperty. Mengajak saya bekerja di tempat dia juga bekerja. Saya pun melamar dan mulai bekerja lagi dengan orang. Di sini saya mulai lagi belajar dari best sales. Dan saya pun mulai menyamai satu persatu best sales di perusahaan baru ini. Saya sering menulis kata-kata motivasi. Dan mengupdate status Blackberry ( BB ) saya. Teman-teman saya juga ada yang kadang senang membacanya. Ada juga yang tidak senang. Namun hidup ini, tidaklah bisa kita menyenangkan semua orang.

Di sini saya belajar beberapa hal :

Jika ada niat dan tekad, segala sesuatu akan dibukakan jalan oleh TUHAN. #AngCinHok

Belajarlah dari guru terbaik, dan belajarlah dengan baik agar tidak membuang waktu. #AngCinHok

Praktek adalah pelajaran yang sesungguhnya. Yang akan membuat diri anda menjadi mampu melakukan, apa yang tadinya anda pikir tidak dapat lakukan. #AngCinHok

Bertemanlah dengan orang yang akan membuat anda termotivasi untuk maju. Agar anda cepat maju. #AngCinHok

Kegagalan bukanlah akhir dari segalanya, jika anda tak menyerah dengan kegagalan itu. Namun itulah awal anda akan berhasil untuk hal yang lebih besar. #AngCinHok

TUHAN memakai teman yang tak pernah anda anggap keberadaannya untuk menolong anda. Dengan tujuan untuk mengajarkan pada anda, bahwa semua orang yang TUHAN kirimkan di hidup anda ada tujuannya. Jadi hargailah tiap teman dalam hidup anda. #AngCinHok

Tidak baik terus menerus menyalahkan diri sendiri dan menyesali nasib tanpa berusaha bangkit dari keadaan saat anda terpuruk ataupun gagal. #AngCinHok

Berusahalah dan bergeraklah untuk bangkit dari kegagalan agar menjadi motivasi bagi orang dekat. #AngCinHok

Dengan berusaha dan bekerja, maka kemampuan anda akan semakin meningkat. #AngCinHok

Jika anda sudah pernah berhasil, anda akan lebih mudah mencapai keberhasilan yang sama bahkan lebih berhasil dari sebelumnya. #AngCinHok

Sebenarnya, semuanya berawal dari pikiran dan harapan dalam diri sendiri. Akan berhasil ataupun gagal seseorang dalam usahanya. #AngCinHok

Yakinkanlah diri anda bahwa anda akan berhasil, dan belajarlah dari orang yang berhasil agar keyakinan anda semakin kuat. Dan dengan izin TUHAN, anda pasti akan berhasil. #AngCinHok

TUHAN tidak akan membiarkan orang yang berusaha jatuh ke dalam kegagalan, jika orang yang berusaha itu menyenangkan hati TUHAN. Dengan mendatangkan kemuliaan bagi nama-NYA. #AngCinHok



tunggu kelanjutannya akan saya selesaikan di link ini.


Minggu, 11 Juni saya mulai mengikuti shooting Film Love Reborn. Saya sebagai pengunjung diacara Cosplay. Di sini saya menikmati acaranya dan enaknya dibayar juga dapat makan.





Pratinjau








Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.